Penandatanganan Perjanjian Kerjasama dengan Kementerian Agama Kabupaten Paser

Penulis : Hasrul | Editor : Uswah

Tana Paser – penandatanganan Perjanjian Kerjasama dengan Kementerian Agama Kabupaten Paser tentang Pelayanan Bimbingan Rohani Pasien, bertempat di Ruang Kerja Kepala Kantor Kementerian Kabupaten Paser , Selasa (29/08/2023).

Pelayanan kerohanian merupakan salah satu metode agar dapat memberikan semangat dan motivasi dalam berikhtiar, tidak hanya lahir saja  tetapi juga batin. untuk itu diharapkan RSUD Panglima Sebaya agar dapat memberikan pelayanan rohani bagi setiap pasien.

Penandatangan kerjasama kerohanian yang ditandatangani langsung oleh direktur Rumah Sakit Umum Daerah Panglima Sebaya dr. Kamal Anshari dan Kepala Kementerian Agama Kabupaten Paser Drs. H. Maslekhan 

Melalui kerjasama ini kementerian agama kabupaten paser siap bersinergi dan membantu rumah sakit yang membutuhkan tenaga rohaniwan, guna pelaksanaan bimbingan atau pendampingan kerohanian. Dengan harapan semoga pelayanan yang diberikan rumah sakit semakin baik dan membawa manfaat banyaknya pasien dari rumah sakit yang bisa disembuhkan.

Link Sumber Lainnya :